Respon Cepat Dinas Pertanian Kabupaten Pasuruan Dengan Adanya Petani Purwosari Gagal Panen
Pasuruan_Lumbung Berita. Rusaknya puluhan hektar lahan tanaman padi di Kecamatan Purwosari, khususnya Desa Kertosari, Purwosari, Pasuruan mendapat respon cepat dari Dinas Pertanian Kabupaten Pasuruan melalui Kasi produksi pertanian pada Rabu (01/07/20) pukul 11:30 Wib.
Agus Yasin, Kasi produksi pertanian langsung diperintahkan pimpinan untuk turun dan terjun kelapangan, guna meninjau penyebab rusaknya puluhan hektar tanaman padi disekitar Desa Kertosari, Purwosari.
"Saya sudah di perintahkan Kadis Pertanian kesana untuk melakukan peninjauan," Ujar Agus Yasin.
Menurutnya, dirinya sudah mengetahui secara jelas penyebab rusaknya tanaman padi tersebut yaitu akibat hama wereng. Turunnya Dinas Pertanian ke lapangan untuk mencari solusi dalam pengatasinya.
Rencananya Jum'at besok Dinas Pertanian akan melakukan penyemprotan pestisida, agar tanaman padi terselamatkan dan tidak sampai gagal panen seperti yang lain.
"Kabar sementara akibat hama wereng, namun harus ditindak lanjuti agar tidak sampai meluas lagi kedepannya," Ungkapnya.
Menurut Agus Yasin, informasi keluhan petani mengeluh akibat tanamannya rusak dari kabar berita media Online Lumbung Berita, yang langsung di komentari oleh anggota DPRD Kabupaten Pasuruan, Fraksi Golkar, Yuni Khusuma Winahyu.
"Padi rusak diserang hama kresek dan wereng disebabkan cuaca dan bibit yang kurang baik, serta tidak disarankan menanam bibit tersebut yang tidak di rekomendasikan oleh pemerintah Kabupaten Pasuruan," Jelasnya.
Masih menurut Kasi produksi pertanian. Kata petugas PHP dan PPL sudah 1 bulan wabah tersebut melanda para petani padi, sehingga berpengaruh pada tanaman padi,"Tutupnya.
Perlu diketahui, beberapa petani yang berada di Kecamatan Purwosari mengeluh dengan adanya hama wereng, yang mengakibatkan tanaman padinya rusak dan berakibat gagal panen.
Jurnalis : Yudha
Penerbit : Redaksi
0 komentar:
Posting Komentar