Comments

Postingan Populer

Senin, 17 Agustus 2020

Forkopimda Laksanakan Upacara Detik-detik Proklamasi Kemerdekaan RI ke-75


Pasuruan_lumbungberita.id
Upacara detik - detik proklamasi kemerdekaan Republik Indonesia ke- 75, Senin (17/08/2020) dilakukan oleh jajaran Forkopimda Kota Pasuruan dengan khidmat.


Meski dengan peserta yang terbatas, namun upacara yang digelar di Lapangan Depan Kantor BKD Pemkot Pasuruan itu tak mengurangi esensi dari peringatan hari lahirnya bangsa Indonesia tersebut. 


Plt Walikota Pasuruan Raharto Teno Prasetyo bertugas sebagai inspektur upacara. Kemudian Kapten Arh Indar Sumarsono sebagai Komandan upacara.


Sedangkan Perwira upacara diemban oleh Kapten Kav Nurhaedi dan Pembaca Teks Proklamasi adalah Ketua DPRD Kota Pasuruan Ismail M Hasan.

Selain empat nama diatas ada juga beberapa petinggi yang hadir. Diantaranya PJ Sekda Kota Pasuruan Rudiyanto, Kapolresta Pasuruan AKBP Arman, Dandim 0819 Pasuruan Letkol Arh Burhan Fajari Arfian, Danyon Zipur 10/2 Kostrad Letkol Czi Dendi Rahmat, Kajari Kota Pasuruan Maryadi Idham Khalid dan Ketua PN Kota Pasuruan Mohammad Amrullah.


Ada juga Kasdim 0819 Pasuruan Mayor Czi Sultoni, Perwakilan Danpuslatsus Marinir Grati Mayor Mar Agung Lombaryanto, Anggota DPRD Kota Pasuruan, seluruh Kepala OPD Pemkot Pasuruan dan PJU Polresta Pasuruan. 


Pembatasan peserta ini sesuai dengan instruksi pemerintah pusat dalam menghadapi pandemi Covid-19.


Bahkan Pasukan upacara hanya diikuti oleh 40 personel. Yakni 10 Personil Polresta Pasuruan, 10 Personel Kodim 0819 Pasuruan, 10 Personel Yonzipur 10/2 Kostrad dan 10 Personel Puslatsus Marinir Grati.

Jurnalis : Samsul
Penerbit : Redaksi

0 komentar:

Posting Komentar