Comments

Postingan Populer

Minggu, 09 Agustus 2020

Sedekah Bumi di Prigen Timur, Rebutan Ancak Diganti Kupon

Pasuruan_lumbungberita.id 
Tak seperti dua tahun lalu saat sedekah bumi digelar besar - besaran di Kelurahan Prigen, Kecamatan Prigen, tahun ini hanya diadakan secara sederhana. Ya, pandemi Covid-19 membuat sedekah bumi harus dilakukan di tiap lingkungan.


Seperti yang digelar di Lingkungan Prigen Timur, Kecamatan Prigen, Minggu (09/08/2020). Ritual dua tahunan itu hanya diadakan di satu RW.


Meski hanya satu RW, namun semarak dan antusias warga tetap tinggi. Pantauan awak media, Camat Prigen Tri Krisni Astutik dan Kapolsek Prigen AKP Marwan tampak menghadiri acara yang diikuti oleh empat RT tersebut.

"Walaupun tidak bisa seperti tahun - tahun sebelumnya, hari ini acaranya tetap semarak dan luar biasa." Ujar Tri Krisni Astutik saat memberi sambutan.


Dilokasi acara, akses pintu masuk diberi bilik disinfektan lengkap dengan petugas pembawa thermogun. Tak ada kerumunan massa berlebihan. Tak ada lagi prosesi perebutan isi ancak.


"Kita ini juara tiga Kampung Tangguh Semeru lho. Harus dipertahankan terus protokol kesehatannya." Ujar mantan Kabid Komunikasi Publik Dinas Kominfo Kabupaten Pasuruan tersebut.


Perempuan yang akrab disapa Krisni ini berharap sedekah bumi tahun ini dapat memberi kebaikan bagi warga Lingkungan Prigen Timur.


"Semoga ini menjadi hal yang baik. Menjadi peningkatan imun bagi kita, sehingga Prigen menjadi zona hijau." Harapnya.

Sedangkan saat ditemui ditempat terpisah, Ketua RW 02 Wina Sugiarto mengatakan pihaknya menerapkan protokol kesehatan yang cukup ketat. Proses perebutan ancak pun, tuturnya, diganti dengan pembagian lewat kupon.


"Kami antisipasi sejak awal. Warga luar yang datang, dikasih kupon. Biar tidak rebutan (isi ancak). Semua juga wajib pakai masker. Yang kedapatan tak memakai masker, kami persilahkan untuk kembali pulang." Tegasnya.

Jurnalis   : Indra 
Penerbit : Redaksi

0 komentar:

Posting Komentar