Kapolresta Pasuruan Giat Pembagian Masker di RW 6 Perum Bugul Permai
Pasuruan_Lumbungberita.id
Program Jatim Bermasker digalakkan Polresta Pasuruan. Kali ini pembagian masker bertempat di RW. 06, Perumnas Bugul Permai Kota Pasuruan.
Kegiatan pembagian masker dipimpin Kapolresta Pasuruan, AKBP Arman SIK.,MSi, yang di ikuti Kapolsek Bugul, Kompol Suprihatin. Kasat Narkoba, AKP Nanang. Ketua Cabang Bhayangkari, Pasuruan Kota, Eka Arman serta Ibu - ibu PKK RW. 06, Perumnas Bugul Permai.
Selain itu, kegiatan juga dihadiri Perwakilan Pengurus Cabang Bhayangkari Kota Pasuruan, serta Pengurus Kampung Tangguh Semeru RW. 06 Perumnas Bugul Permai..
Pembagian masker untuk Warga Perumahan Bugul Permai Kota Pasuruan, meliputi RT 6 , RT 7 dan RT 8 / RW 06.
Kepada awak media, AKBP Arman SIK.,MSi mengatakan agar warga masyarakat Perumnas Bugul Permai, tetap menggunakan masker.
"Sesuai perintah Presiden RI, agar memasifkan penggunaan masker selama 2 Minggu kedepan, hingga ke Perayaan HUT RI," Kata Kapolresta Pasuruan.
Masih menurut mantan Kasat Reskrim Polresta Bekasi, agar masyarakat tetap mengedepankan Protokol Kesehatan. "Mari kita bersama - sama menggalakkan Program Jatim Bermasker," Tutupnya.
Selama kegiatan pembagian masker berjalan aman dan kondusif pada pukul 16,40 Wib.
Rangkaian kegiatan Pembagian Masker selesai pada Pukul 16.40 wib selama kegiatan berlangsung aman dan kondusif.
Jurnalis : Samsul A
Penerbit : Redaksi.
0 komentar:
Posting Komentar