Comments

Postingan Populer

Minggu, 05 Juli 2020

Suryadi : Anggota DPRD Kota Malang Hadiri Penyemprotan Desinfektan 33 RW


Malang, Lumbung Berita
Peresmian dan pelepasan Kolaborasi Kampung Tangguh di RW 9, Kelurahan Sawojajar dengan Tim Relawan Covid-19 -New Covid-19 Buster's- disambut antusias oleh warga Sawojajar.


Secara khusus, anggota DPRD Kota Malang, Suryadi, kemarin, menyempatkan hadir dalam kegiatan yang langsung beraksi dengan menyemprotkan Disinfektan tersebut (05/07/2020).


"Saya selaku Wakil Rakyat Kota Malang sangat mengapresiasi dan memberikan penghargaan yang setinggi tingginya terhadap kepedulian penanganan Covid-19. Terutama saat ini telah terbentuk Tim Relawan Covid -19 yang diberi nama New Covid-19 Buster's. Alhamdulillah New Covid-19 Buster's sudah berkeliling di 33 RW se- Kota Malang untuk menyemprotkan Disinfektan." Ujar Suryadi.


Kader partai Golkar tersebut bersyukur Kota Malang saat ini telah memiliki Pedoman dan penerapan masyarakat produktif dan aman dalam Covid-19.


"Sudah tertuang dalam Penetapan Peraturan Walikota Malang No 19 tahun 2020 sebagai dasar pijakan kita." Sambungnya.


Setelah menjalani PSBB, sebutnya, warga Malang kini dihadapkan dengan tantangan tatanan kehidupan baru. Tatanan kehidupan New Normal untuk mempercepat penanganan Covid-19.


"Saat ini kita sedang dalam masa transisi New Normal. Era New Normal sendiri adalag bagian dari kehidupan kekinian yang menjadi tantangan bagi masyarakat Kota Malang. Intinya kita dituntut untuk tetap tangguh dan tak kenal putus asa dalam menjalani kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara." Jelasnya. 


Anggota komisi D ini juga menjelaskan hakikat Kampung Tangguh adalah tangguh disegala sisi. Termasuk Keamanan, kesehatan, sosial, budaya dan perekonomian.


"Yang paling penting adalah semangat gotong royong kemanusiaan di dalam kehidupan bermasyarakat harus lebih diperkuat dan disegarkan." Tegasnya.


Sedangkan faktor kunci dalam kehidupan New Normal, jelasnya, adalah ketertiban dan kedisiplinan. Karena sampai sejauh ini, vaksin Covid -19 belum ditemukan.


"Saya mengajak masyarakat untuk jangan lengah dan tetap waspada terhadap Virus ini. Tetaplah menjaga imunitas. Jaga jarak, pakai masker dan menjaga pola hidup bersih dan sehat di lingkungan keluarga dan  masyarakat." Jabarnya.


Ditempat sama, Ketua RW 9 Kelurahan Sawojajar, Agus Sukamto mengaku gembira dan mengapresiasi kegiatan kolaborasi tersebut. Menurutnya gerakan semacam ini melambangkan kepedulian dan kebersamaan dalam menghadapi Covid-19.


"Ini lah yang sangat diharapkan dan  ditunggu - tunggu oleh masyarakat." Ucap pria yang juga sebagai inisiator kolaborasi tersebut.

Jurnalis   : Ulum 
Penerbit : Redaksi.

0 komentar:

Posting Komentar